BUDAYA KOREA SEBAGAI KIBLAT BARU BAGI ANAK MUDA.

kamu suka film korea?, sinetron korea?, atau aktor dan aktris korea? atau juga lagu-lagu korea. atau bahkan semuanya kamu suka?.

apakah jawabanmu "tidak suka". setidaknya kamu mempunyai banyak teman yang menyukai film,drama,lagu,fashion,artis dan aktor korea. atau kamu pernah berdecak kagum pada aktor dan aktris korea, pada drama dan lagu-lagunya. jika kamu tidak menyukai sesuatu yang berbau korea setidaknya kamu pernah memberi pendapat tentang aktor dan aktrisnya. entah itu pandangan buruk atau baik. tanpa disadari kamu ikut memperhatikan budaya mereka.
budaya mereka sudah sangat dekat dengan kita. apakah hanya kita (diindonesia)?
ternyata tidak, budaya korea tidak hanya datang meracuni indonesia, indonesia mempunyai teman. malaysia, india dan pakistan, juga negara yang lain termasuk cina. apakah hanya itu? bahkan kiblat fashion anak muda yang dulu berada di Amerika atau barat, kini amerika latin sedikit demi sedikit mulai terkikis habis untuk mengikuti kiblat baru yaitu KOREA SELATAN. sebenarnya jepang juga adalah kiblat budaya bagi para anak muda. namun korea ternyata pemenangnya, korea berhasil memproduksi budaya pop dengan kemasan yang begitu baik dan menarik.
tidak sadar telah banyak menonton film korea, drama korea dan mendengarkan lagu-lagu korea. pada drama itu pakaian yang dikenakan aktor dan aktrisnya begitu menarik, bangunan rumah, lokasi,dandanan,gaya rambut hingga ujung kaki semuanya menarik.
kita akan sangat menanti kapan datangnya film korea yang akan di tayangkan, tidak puas melihat drama korea lalu kita membeli DVDnya, mendownload lagu-lagunya.
secara tidak sadar pula kita menyukai kebudayaan mereka, makanan yang mereka makan dan segalanya yang ada pada film atau drama tersebut. kita dan beberapa negara diatas seperti malaysia, cina, pakistan, india, dll , adalah pasar empuk bagi masuknya budaya korea tersebut. banyak saluran televisi seperti KBS, SBS, ARIRANG, yang menyuguhkan tontonan apik dan dapat diakses dengan mudah di indonesia. wah pasti korea mempunyai banyak keuntungan dari situ. dan kitalah yang memberi mereka keuntungan. kitalah target besar itu.
jati diri kita adalah indonesia tapi budaya kita adalah korea. sungguh aneh.
apakah pemikiran ini keterlaluan atau kelewat batas? tanyakan berapa film korea dan drama korea serta lagu-lagu korea yang pernah kamu tonton atau kamu dengar. berapa cacian yang kamu lontarkan pada film-film indonesia,. realistis saja mengakui bahwa kita lebih suka dengan aktor/aktris korea dan film-film korea daripada sinetron indonesia bahkan kebanyakan film horor indonesia pun kita berani menusukkan kalimat "film yang tidak bagus". karena memang yang kita lontarkan adalah kenyataan.
budaya korea ikut terangkat karena kemajuan negaranya.
bahkan pada salah satu sekolah hasil angket menyatakan 0% tidak pernah menonton film korea, itu artinya 100% mereka pernah menontonnya.
waw, sangat keren sekali jika setelah menonton film korea kita menyukai budaya, bahasanya, atau ketagihan menontonnya, dan ingin mengikuti style pemainnya.
dan kerennya juga secara tidak langsung, mau tidak mau, sadar atau tidak, kita ikut berperan merugikan insan perfilman indonesia.
lalu siapa yang dipersalahkan jika seperti ini,
(saya juga suka sama budaya korea)
kamsahamnida. ^_^
by: V.S Primadani

Postingan populer dari blog ini

My Life As A Zucchini

Secangkir Kopi Cherry

Kimi No Na Wa